![]() |
ARAHAN: Kepala Dinas P3AP2KB NTB, Ir. Husnanidiaty Nurdin, MM, menyampaikan arahan ke seluruh ASN |
Mataram (postkotantb.com)- Menyikapi perkembangan pandemi Covid 19 yang belum mereda, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3AP2KB) Ir. Husnanidiaty Nurdin, MM, menyampaikan pesan khusus kepada pegawainya.
"Saat pandemi, kita harus bekerja cerdas dan efisien serta mampu menyesuaikan jam kerja, sehingga kinerja kita tetap terjaga secara maksimal,” ujar pejabat yang akrab disapa Ibu Eni ini saat apel pagi, Senin (1/2).
Dia menginstruksikan seluruh seksi dan bidang, segera menyelesaikan juklak dan juknis kegiatan tahun anggaran 2021 agar tidak melenceng dari tujuan, sasaran dan indikator program kegiatan.
"Bahan-bahan pendukung pelaksanaan kegiatan seperti rencana penggunaan uang juga harus segera diajukan kepada subbag keuangan untuk dapat mencairkan dana,” imbuhnya.
"Hari ini kita kedatangan petugas Inspektorat NTB untuk melakukan pemeriksaan pelaksanaan anggaran 2020. Dimohon semua bidang dan sekretariat menyiapkan juklak, juknis dan laporan kegiatan untuk memudahkan dalam pemeriksaan," sambungnya.
Diharapkannya, jajaran dinas tersebut tetap fokus bekerja, kendati saat ini anggaran akan direfocusing. Apabila kegiatan skala prioritas telah dipersiapkan, kebijakan refocusing dapat dilakukan dengan tepat tanpa mengganggu kegiatan di bidang lainnya.
"Jika ada kegiatan sangat penting tetapi harus dipotong maka dapat dilakukan pengurangan volume kegiatan. Marilah selalu berdoa agar diberi kesehatan dan kemudahan dalam bekerja," tutupnya.(SFM)
0 Komentar