Breaking News

Kapolres Loteng Dampingi Wakapolda Saat Vaksinasi Massal di RS Mandalika

 


Loteng, (postkotantb.com)- Sebagai langkah nyata dalam mensukseskan program Pemerintah dalam memberantas penyebaran virus covid 19,  Kapolres Loteng mendampingi Wakapolda NTB dalam kegiatan Vaksinasi  massal di Rumah Sakit Mandalika Desa Sengkol, Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah, Selasa (15/3)

Pelaksanaan vaksinasi massal dilakukan sebagai upaya memenuhi persyaratan dalam pelaksanaan Event Grand Prix Of Indonesia (MotoGP 2022) yang sudah didepan mata pelaksanaannya,

Vaksinasi yang digelar di Rumah Sakit Mandalika tersebut dengan menyediakan vaksin baik Dosis I, Dosis II dan Dosis III (Boster) bagi masyarakat yang belum divaksin, serta melibatkan Tim vaksinator dari Puskesmas Setempat.

Sebelum pelaksanaan vaksinasi, masyarakat yang akan divaksinasi dilakukan pendataan terlebih dahulu dengan menunjukkan identitas diri berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP)  kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan, apabila sudah dinyatakan layak atau tanpa kendala maka dilakukan vaksin.

Kegiatan vaksinasi tersebut dihadiri oleh Kepala BPN RI yang didampingi Wakil Gubernur NTB bersama Wakapolda NTB, Kasrem 162/WB, Kabid Propam Polda NTB, Kabid Dokes Polda NTB, Kapolres Lombok Tengah, Dandim 162/Loteng, Kadikes Loteng, Dirut RS Mandalika, Kapolsek Pujut dan Kapus III PKM pujut.

Kapolres Lombok Tengah AKBP Hery Indra Cahyono, SH, SIK, MH  menyampaikan bahwa dalam kegiatan vaksinasi tersebut sebagai langkah nyata dan upaya mengantisipasi dan memutus penyebaran covid 19 dan meningkatkan kekebalan tubuh.

"Kecamatan Pujut merupakan jantung pelaksanaan Grand Prix Of Indonesia (MotoGP 2022), suka tidak suka, mau tidak mau, pelaksanaan vaksinasi harus sukses dan hal tersebut bisa terlaksana dengan adanya dukungan dari masyarakat dan Stec Holder terkait" tandas Kapolres. (Ap)

0 Komentar

Posting Komentar

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close