Breaking News

Jelang Rakerda Perdana, ASKI Silaturahmi ke Dinas LHK NTB

Dok. RIN.

Dialog Soal Resufle Anggota, hingga Wacana Kerja Sama Petani Hutan



Mataram (postkotantb.com)- Dalam rangka persiapan penyelenggaraan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) I, DPD Asosiasi Kopi Indonesia (ASKI) NTB melaksanakan kunjungan dalam rangka silaturahmi ke Kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) NTB, Selasa (20/12/2022).

Kedatangan ASKI NTB, dalam hal ini diwakili Sekretaris, H. M Huzaini Areka, bersama Bidang Pemberdayaan Perempuan DPD ASKI NTB, Hj. Farida, disambut langsung Kepala Dinas LHK NTB, Julmansyah.

Pertemuan tersebut dibarengi dengan dialog hangat, terkait rangkaian kegiatan yang akan berlangsung dalam Rakerda Perdana yang direncanakan Tanggal 29 Desember 2022 di Gedung Graha Praja Bhakti Kantor Gubernur  mendatang. Rakerda itu mengangkat tema, Konsolidasi dan Kolaborasi Organisasi Mendorong Industrialisasi Kopi NTB.

Dok. RIN.

"Rapat ini akan kami selenggarakan selama satu hari full," ujar Areka.

Dalam Rakerda ASKI NTB, sebut Areka, pihaknya juga akan membahas Konsolidasi Organisasi  dari tingkat DPD ASKI Provinsi , sampai pada lingkup kepengurusan DPC ASKI di wilayah Kabupaten Kota. Tidak hanya itu. Soal pengurus, nantinya akan ada Resufle, untuk pembugaran serta penyegaran organisasi ASKI NTB

"Kami akan meminta persetujuan peserta Rakerda yang tidak aktif selama satu tahun terbentuknya organisasi sejak Pengukuhannya tgl 6 Nopember 2021 .Kami mencari calon Pengurus ASKI  dan Anggota organisasi yang benar-benar  menjiwai kopi. ASKI itu sendiri adalah Perkumpulan Petani Kopi dan Penggiat Kopi Indonesia," bebernya.

"Yang didalamnya terdiri dari para petani kopi, pecinta kopi, penjual kopi/coffee shop, Barista alias seduh kopi dan para roastery/Rosting alias tukang seong kopi. Dan Anggota baru harus pencinta dan penikmat kopi, barista, Coffe Shop, Roaster Kopi. Pokoknya pihak-pihak yang bergelut diperkopian agar denyut nadinya seirama dengan dunia perkopian," sambung Areka.

Untuk pembicara, pihaknya akan mengundang Pengurus Pusat DPP ASKI, Pembina dan Pebasehat  DPD ASKI NTB dan OPD terkait. Sedangkan pesertanya Rakerda  merupakan pengurus lengkap DPD ASKI NTB dan DPC ASKI Cabang ASKI di Kabupaten Kota se NTB.

Dok. RIN.
 

"Tamu undangannya terbatas yakni  Gubernur NTB , Ketua DPRD NTB dan instansi Pemerintah /Swasta/Organisasi yang berkaitan dengan Perkopian. Seperti Kadis Pertanian dan Perkebunan NTB, Dinas Peribdustrian NTB, Dinas Perdagangan NTB, Dinas Koperasi NTB, Dinas Pariwisata NTB, Kepala Bappeda NTB,Kadis LHK NTB, Kepala Perwaiilan BANK INDONESIA Provinsi NTB, Direktur BANK NTB SYARIA Ketua Umum Kadin NTB. Berikutnya, unsur Pembina dan Penasehat ASKI NTB serta kawan - kawan media," beber Areka.

Di sisi lain, Areka menilai, bahwa agenda Rakerda I  ASKI NTB, merupakan momentum yang sangat strategis. Karena dari rapat tersebut, ASKI NTB membuat program tahunan serta  dapat mencetus program unggulan, yang akan diporsikan ke masing-masing bidang.

"DPD ASKI NTB punya 16 bidang. Sesuai arahan dan petunjuk langsung dari pak Ketua DPD ASKI NTB Bapak SJP beberapa kali pertemuan dgn beliau dan pertemuan pra RAKERDA I DPD ASKI NTB Tahun 2022 pada tgl 17 Desember 2022 bertempat di ruang meeting Hotel Cristal City Lombok. Di mana  masing-masing bidang dijatahkan 1 program unggulan prioritas," jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga berharap  Dinas LHK NTB memberikan support terhadap wacana ASKI NTB, untuk kolaborasi bersama para petani, khususnya yang berada di kawasan hutan. Ditambahkan Areka bahwa Usai rakerda, ASKI NTB rencananya  akan menggelar kegiatan penanaman sejuta pohon kopi di semua wilayah yg ada di NTB.

Kepala Dinas LHK NTB, Julmansyah, menyampaikan apresiasi sekaligus menyambut baik konsep kerja sama ASKI NTB dengan para petani kopi. Hal ini selaras dengan tujuan dari Program Perhutanan Sosial.

"Kalau untuk mengelola langsung lahan kawasan di beberapa titik memang nggak bisa. Sebab rata-rata sudah ada pemiliknya. Tapi kalau pakai sistem kerja sama dengan petani, kami sangat mendukung," tutupnya.(RIN)

 

0 Komentar

Posting Komentar
DISCLAIMER: POST KOTA NTB menggunakan iklan pihak ketiga ADSTERRA. Kami tidak bisa sepenuhnya mengatur tayangan iklan. Jika muncul tayangan iklan yang dianggap melanggar ketentuan, harap hubungi kami untuk kami tindaklanjuti.

Advertisement

Type and hit Enter to search

Close